28 Januari 2026

Pembongkaran Pasar Janti: Sinergi Pemerintah Desa dan Tokoh Masyarakat

0
IMG-20250820-WA0020

Ponorogo || Metronasionalnews-Dalam rangka revitalisasi Pasar Janti, Pemerintah Desa Ngrupi, Kecamatan Jenangan, Kabupaten Ponorogo, mengadakan rapat koordinasi pada 20 Agustus 2025. Rapat ini dihadiri oleh Kepala Desa Ngrupi Suherwan, perwakilan kecamatan, Satpol PP, Ketua BPD, perwakilan MUI, Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan tokoh masyarakat.

Baca Juga:Bersatu Berdaulat, Magetan Rayakan HUT Kemerdekaan RI ke-80 dengan Semangat Kebangsaan

Rapat menghasilkan kesepakatan bahwa pembongkaran pertokoan dan warung di Pasar Janti akan dimulai pada Selasa, 26 Agustus 2025. Proses pengosongan akan dilakukan dari tanggal 15-18 Agustus 2025. “Ini sepakat ya, Selasa tanggal 26 di mulai. Dan kita dukung pembongkaran ini,” ujar Kepala Desa Ngrupi Suherwan.

Pihak Satpol PP berharap dapat bekerja sama dengan pemerintah desa dan tokoh masyarakat untuk mengawasi dan mendukung program pembongkaran ini. Kepala Desa menambahkan, “Nanti jika ada informasi dari BPD, kita berangkat bersama-sama. Gitu ya, Pak Satpol PP mohon dukungannya.”

 

Dengan kesepakatan ini, diharapkan pembongkaran Pasar Janti dapat berjalan lancar dan tertib, serta menjadi langkah awal menuju revitalisasi pasar yang lebih baik.

(SGTA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2025 metronasionalnews All Right Reserved | CoverNews by AF themes.